Mengenal Jenis - Jenis Website dan Fungsinya
Seiring bertambahnya jumlah pengguna internet di dunia, para pengembang website pun semakin kreatif dalam membuat websitenya. Sebelum kita belajar lebih banyak tentang cara pembuatan website maupun internet marketing, mari kita terlebih dahulu mengenal jenis-jenis website. Ayo kita mulai.
Jenis-jenis website berdasarkan sifatnya adalah:
Website Dinamis, merupakan website yang contentnya dapat berubah setiap saat. Contoh dari website dinamis ini antara lain adalah wikipedia, detik, tokobagus dan blog tentang internet marketing ini. Faktor utama yang membuat sebuah web menjadi dinamis adalah Content Management System. Dengan adanya CMS ini, siapapun yang memiliki akses ke administrator website dapat mengupdate contentnya dengan sangat mudah.
Website Statis, merupakan website yang jarang sekali dirubah karena memang tidak diperlukan perubahan yang sangat sering. Contohnya adalah website company profile dan website profil organisasi. Website statis seringkali juga berfungsi hanya sebagai brosur atau kartu nama digital perusahaan.
Selain sifat, biasanya jenis website juga dibedakan berdasarkan fungsi utamanya.
Selanjutnya dibawah ini adalah jenis-jenis website apabila dibedakan berdasarkan fungsinya:
Search Engine.
Website Search Engine adalah website yang menyediakan layanan mesin pencari. Fungsi dari website ini adalah sebagai pencari website lain. Contohnya adalah Google, dan Yahoo!.
Blog.
Blog ini bisa dibilang catatan harian dari pemilik website. Isi yang tercantum di website blog atau weblog ini biasanya berupa cerita atau pemikiran-pemikiran. Fungsi dari website blog adalah publikasi artikel / content yang berfokus pada manajemen artikel. Contohnya adalah blog tentang internet marketing ini.
Networking.
Contoh dari website networking ini adalah facebook dan twitter, dimana website menyediakan fasilitas untuk para member agar dapat berinteraksi dengan member yang lain.
Forum.
Website forum sebenarnya mirip dengan website networking, namun lebih berfokus pada kemampuan para member untuk berdiskusi maupun bertukar informasi dan pemikiran. Website forum yang terbesar di Indonesia saat ini adalah kaskus.
Berita.
Website berita berfungsi untuk mengelola dan mempublikasikan berita kepada para pengunjung di internet. Website berita yang paling banyak pengunjungnya di Indonesia sekarang ini adalah detik.
Gallery.
Fungsi dari website gallery adalah menyediakan fasilitas publikasi foto dan gambar secara online, mengelolanya, kemudian mempublikasikannya. Contoh website gallery adalah picasa.
Multimedia.
Siapa yang tidak tahu Youtube? Itulah contoh website multimedia, dimana kita dapat melakukan streaming untuk video, maupun audio tanpa mengunduhnya terlebih dahulu. Untuk mengakses website multimedia akan diperlukan internet dengan kecepatan koneksi yang cukup tinggi.
E-Learning.
Biasanya website e-learning dimanfaatkan oleh organisasi pendidikan untuk menyediakan fasilitas belajar melalui internet. Pembelajaran dapat menjadi interaktif dengan adanya website e-learning ini. Contoh website e-learning adalah website-website universitas.
E-Commerce.
Website E-Commerce adalah yang paling boom-ing sekarang ini. Website jenis E-Commerce berperan sebagai toko virtual dimana para pengunjung dapat melakukan aktivitas dimulai dari melihat-lihat hingga membeli barang yang mereka inginkan. Contoh website E-Commerce yang paling terkenal adalah E-Bay.
Sebenarnya masih banyak sekali jenis-jenis website yang bisa kita dapatkan, namun menurut saya 2 kategori di atas adalah yang paling umum dan mudah dimengerti.
Jika web responsive masuk ke yang mana gan?
BalasHapusBagi yang ingin belajar membuat website bisa dilihat di situs berikut ini http://www.computer-course-center.com/web-design.html